Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Pasang Banner Iklan Mandiri di Blog

Cara Pasang Banner Iklan Mandiri di Blog

Cara Pasang Banner Iklan Mandiri di Blog - Ada beberapa tempat yang dapat sobat jadikan sebagai spot iklan. Contoh spot yang paling populer ada pada Header, Sidebar, In Artikel.

Postingan ini merupakan kelanjutan dari artikel Cara Mendapatkan dan Memasang Iklan Mandiri yang sebelumnya sudah saya buat.

Tanpa basa basi lagi, langsung saja kita ke langkah - langkah pemasangan iklan mandiri ini...

  Berbagai Ukuran Banner Iklan


Sebenarnya ada banyak sekali ukuran banner yang dapat sobat pakai untuk meletakkan iklan. Namun jika sobat salah memilih ukuran, hal tersebut akan menurunkan tingkat responsivitas blog sobat.

Maka dari itu, akan saya ambilkan contoh ukuran yang sudah teruji responsifitasnya oleh Google Adsense, berikut diantaranya :

Banner Horizontal (Header):
  • 970 x 250
  • 970 x 90
  • 728 x 90

Banner Vertikal (Sidebar):
  • 300 x 1050
  • 300 x 600
  • 160 x 600
  • 120 x 600

Banner Persegi (inArtikel / Sidebar) :
  • 300 x 250

Itulah beberapa ukuran yang saya sarankan kepada sobat semua. Cara pemasangan tinggal sobat ikuti langkah - langkah dibawah ini...

  3 Spot Pemasangan Iklan


1. Header Blog

Pada header blog, spot iklan dapat sobat letakkan pada sisi kanan dari wilayah header, agar terlihat presisi. Karena jika diletakkan di sebelah kiri hal tersebut akan merusak kelaziman sebuah blog.
Memasang Banner Iklan Mandiri
Contoh pemasangan iklan di sebelah kanan header
Gambar diatas melihatkan bagaimana header terdiri atas dua bagian kiri dan kanan. Kiri untuk judul dan deskripsi dari blog, sedangkan sebelah kanan untuk spot iklan.

Cara membuat spot iklan 728 x 90 di Header :
  • Copy kode script dibawah ini
<a title="Advertisement Here" href="HALAMAN_IKLAN" target="_blank"><img alt=" Advertisement " src=" ALAMAT_GAMBAR_IKLAN" width="720px" height="90px"/></a>

NOTE :
HALAMAN_IKLAN = Ganti dengan alamat halaman kontrak iklan di blog sobat.
ALAMAT_GAMBAR_IKLAN = Ganti dengan alamat url gambar ukuran 720 x 90, saya sarankan untuk menggunakan format gif untuk gambar. Gambar dapat sobat hosting ke blogger.
Baca Juga : Cara Upload dan Salin URL Gambar Dari Blogger. Cooming Soon!
  • Setelah itu masuk layout blog sobat.
  • Pada bagian header kanan tambahkan gedget.
  • Pilih HTML/Java Script.
  • Pastekan kode tersebut dan save.
  • Selesai.

Spot iklan pada header biasanya sangat disukai para pengiklan, karena banner iklan akan sangat jelas terlihat mata, dan dapat dengan mudah dijangkau para visitor.

2. Sidebar Blog

Sidebar blog biasanya terletak di sisi kanan atau sisi kiri blog. Bagian ini sangat cocok untuk iklan dengan ukuran 300 x 600 atau 300 x 250, tergantung dengan kesesuaian blog sobat.
Cara Pasang Banner Iklan Mandiri di Blog
Contoh iklan 300 x 600 pada sidebar blog

Cara membuat spot iklan di Sidebar :
  • Copy kode script dibawah ini
<a title="Advertisement Here" href="HALAMAN_IKLAN" target="_blank"><img alt=" Advertisement " src=" ALAMAT_GAMBAR_IKLAN" width="300px" height="600px"/></a>

NOTE :
HALAMAN_IKLAN = Ganti dengan alamat halaman kontrak iklan di blog sobat.
ALAMAT_GAMBAR_IKLAN = Ganti dengan alamat url gambar ukuran 300 x 600, saya sarankan untuk menggunakan format gif untuk gambar. Gambar dapat sobat hosting ke blogger.
300 dan 600 = Dapat sobat ganti dengan 300 dan 250 atau sesuai dengan keinginan sobat.
  • Setelah itu masuk layout blog sobat.
  • Pada bagian sidebar klik tambahkan gedget.
  • Pilih HTML/Java Script.
  • Pastekan kode tersebut dan save.
  • Selesai.

Posisi sidebar juga posisi yang sangat diminati para pengiklan, karena dapat terlihat maksimal dalam versi web. Namun kurang maksimal jika dilihat dari platform mobile.

2. In Artikel / Dalam Artikel

Bukan hanya header dan sidebar saja yang dapat sobat pasangi iklan. Dalam postingan sekalianpun dapat sobat masukin iklan, mugkin sobat pernah melihat.
Cara Pasang Banner Iklan Mandiri di Blog
Cotoh iklan di dalam artikel
Gambar diatas merupakan contoh iklan yang terdapat didalam artikel bagian atas. Didalam artikel ada tiga spot yang dapat sobat pasangi iklan, yaitu atas, tengah, dan bawah.

Sobat dapat memilih salah satu, atau semua spot untuk sobat pasangi iklan. Tergantung seberapa muat artikel sobat.

Berikut saya jelaskan untuk pemasangan di atas, tengah, dan bawah pada artikel.

Langkah pasang iklan di dalam artikel :
  • Masuk pada menu edit html di blog sobat.
  • Cari kode <data:post.body/> dengan fasilitas pencarian.
  • Ada beberapa kode tersebut di blog sobat. Pilih yang paling bawah sendiri.
  • Ganti dengan kode dibawah ini.
<div style="margin-bottom:15px;">
<center>
<!-- Kode Banner/Iklan Atas -->
</center>
</div>
<div expr:id='&quot;post1&quot; + data:post.id'/>
<div class='googlepublisherads' style='margin:20px 0'>
<center>
<!-- Kode Banner/Iklan Tengah -->
</center>
</div>
<div expr:id='&quot;post2&quot; + data:post.id'><data:post.body/></div>
<script type='text/javascript'>
var obj0=document.getElementById(&quot;post1<data:post.id/>&quot;);
var obj1=document.getElementById(&quot;post2<data:post.id/>&quot;);
var s=obj1.innerHTML;
var t=s.substr(0,s.length/2);
var r=t.lastIndexOf(&quot;&lt;br&gt;&quot;);
if(r&gt;0) {obj0.innerHTML=s.substr(0,r);obj1.innerHTML=s.substr(r+4);}
</script>
<div style="margin-top:15px">
<center>
<!-- Kode Banner/Iklan Bawah -->
</center>
</div>

Silahkan sobat ganti teks yang saya block hijau dengan kode iklan dibawah ini

<a title="Advertisement Here" href="HALAMAN_IKLAN" target="_blank"><img alt=" Advertisement " src=" ALAMAT_GAMBAR_IKLAN" width="300px" height="200px"/></a>

NOTE :
HALAMAN_IKLAN = Ganti dengan alamat halaman kontrak iklan di blog sobat.
ALAMAT_GAMBAR_IKLAN = Ganti dengan alamat url gambar sobat, ukuran terserah sobat.
300 dan 200 = Sobat ganti dengan ukuran gambar sobat.

  Penutup dan Kesimpulan


Memasang iklan pada blog sobat sejatinya harus penuh dengan perhitungan. Agar perbuatan tersebut tidak merugikan bagi visitor yang mengunjungi blog sobat.

Sebenarnya masih banyak cara untuk membuat spot iklan selain cara diatas. Seperi Iklan melayang diatas, bawah, maupun samping. Mungkin iklan interestial ataupun juga pop ads.

Namun cara diataslah yang terbaik menurut saya. Karena cara diatas sudah teruji Google Adsense yang paling optimal.

Pemasangan iklan yang sombrono mengancam blog sobat dalam search engine. Karena pemasangan iklan yang tidak tepat akan menurunkan rank SEO blog sobat.

Sehingga hal itu akan membuat efek buruk bagi blog sobat. Mungkin blog sobat akan kehilangan trafik yang signifikan.

Maka dari itu pergunakanlah cara periklanan yang sehat, dan jangan sampai terlihat Google sebagai Spam.

Itu tadi ulasan saya mengenai pemasangan iklan mandiri ini. Semoga bermanfaat dan dapat membantu sobat semua. Sekian dan terima kasih.