Pengertian SEO, Teknik, Manfaat, dan Cara Kerja Lengkap
Pengertian SEO, Teknik, Manfaat, dan Cara Kerja Lengkap - Kali ini saya akan membahas tentang pengertian, cara kerja, dan teknik untuk SEO. Postingan ini merupakan kelanjutan dari potingan saya sebelumnya, yaitu Teknik SEO Ampuh Jadi WEB No.1.
Yang mana di postingan tersebut dibahas mengenai sebelas cara ampuh untuk menjadi web nomer satu di Google. Langsung saja tanpa basa basi lagi, kita akan langsung menuju topik pembahasan...
Definisi SEO
Search Engine Optimization atau sering disebut dengan SEO adalah langkah pengoptimalan website sobat untuk memikat hati mesin pencari seperti Google, Bing, ataupun Yahoo!.
Adapun beberapa pengertian SEO menurut para ahli :
“SEO adalah seseorang yang mengerti bagaimana orang mencari sebuah informasi (di dalam internet maupun dengan cara lain) dan memastikan bahwa mereka atau client mereka cukup terlihat di area pencarian gratis yang disediakan. Lain pula seorang search marketer, yaitu orang yang memastikan pencarian tersebut akan terlihat di area pencarian gratis maupun berbayar.” Danny Sullivan
“SEO adalah sebuah seni untuk memahami search engine dan menggunakan pengetahuan tersebut untuk membuat sebuah website memiliki peringkat lebih tinggi di dalam search engine” Neil Patel
“SEO adalah kombinasi dari taktik dan strategi yang mencakup tetapi tidak dibatasi oleh optimalisasi informasi, kemudahan penggunaan, fokus pada konten, penargetan audiens, disain, pengembangan situs, penelitian keyword, penempatan keyword, link building, social media marketing dan segala macam elemen marketing online maupun offline yang mendukung tujuan untuk menerima lebih banyak traffik dari search engine.” Rand Fishkin
Dari beberapa pengertian diatas mungkin sobat sudah ada gambaran mengenai apa itu SEO. Tujuan spesifik SEO adalah menempatkan suatu alamat situs web berada pada posisi teratas dari hasil suatu penulusuran.
Secara logika bila kita menempati posisi teratas dari suatu pencarian mesin pencari, tentu website kita akan kebanjiran dengan para visitor yang berkunjung ke website kita.
Pengunjung yang lebih banyak berarti meningkatkan peluang kita untuk menjadikan web tersebut sebagai ladang bisnis. Itulah sebabnya, ilmu SEO sangat berkembang dimasa ini, dampaknya dimasa sekarang jasa SEO berkembang pesat dimana - mana.
Kali ini saya juga akan membahas tentang sejarah mesin pencari yang akan saya paparkan dipostingan lainnya. Saya sangat menyarankan bagi sobat untuk membacanya.
Karena pepatah bilang, orang yang selalu mengetahui jalan untuk sukses dimasa depannya, adalah orang yang selalu menghargai dan mempelajari sejarah dimasa silamnya.
Baca Juga : Sejarah Mesin Pencari (Search Engine). Cooming Soon!
SEO ini akan sangat berguna sekali bila sobat menerapkan SEM untuk perusahaan sobat. Hal tersebut juga akan dibahas tuntas dan lengkap di link dibawah ini.
Baca Juga : Menggunakan Search Engine Marketing Untuk Perusahaan Anda.
Teknik SEO
Teknik SEO inilah yang banyak dicari orang untuk dipelajari, karena bila sobat menguasai ilmu perSEOan, sobat dapat manfaatkan untuk menjadi jasa SEO untuk para pemilik perusahaan. Karena akhir - akhir ini permintaan SEO terhadap Search Engine Marketing dari perusahaan semakin meningkat.
Namun yang kita bahas kali ini adalah teknik SEO bagi kebutuhan website kita sendiri. Disini nanti akan ada teknik SEO buat website Blogger, dan buat website Wordpress.
Teknik optimasi ini mulai dari metode on-Page yang meliputi modifikasi template, membuat content, dan metode off-Page yang meliputi media luar atau media sosial. Hal tersebut akan dibahas secara lengkap dipostingan dibawah ini.
Baca Juga : Teknik SEO Lengkap Untuk Pemula. Cooming Soon!
Dalam postingan tersebut akan dibahas secara tuntas dan lengkap mengenai teknik SEO mulai tingkat dasar hingga ke tingkat lanjut.
Kenapa tidak dibahas sekalian disini gan ?
Karena bila ditaruh dipostingan ini, tentu postingan ini akan sangat panjang sekali uraiannya dan membuat malas untuk dibaca. Maka dari itu saya akan membuat postingan khusus untuk secara detail membahas teknik SEO ini.
Manfaat SEO
Banyak sekali manfaat SEO untuk para pebisnis online, maupun pemilik website perorangan. Bahkan dikalangan para perusahaan, SEO ini menjadi teknik marketing yang sangat tepat dan akurat untuk diikuti di perusahaan mereka.
1. Manfaat SEO Untuk Pebisnis Online
Sekali lagi disini saya katakan bahwa SEO itu "Banyak sekali manfaatnya". Misalnya begini, sobat mempunyai perusahaan toko tahu dijakarta. Lalu cara pemasaran sobat mungkin hanyalah melalui agen - agen atau reseller yang ada di pasar - pasar.Mungkin sobat juga mulai menjual produk kedunia internet melalui situs jual beli seperti Bukalapak. Namun cara berjualan tersebut kuranglah efektif, karena mungkin sobat akan menemukan pedagang pedagang yang menjual barang yang sama.
Disamping itu, situs jual beli bukan hanya Bukalapak saja di dunia internet ini. Banyak sekali situs jual beli yang menjadi pesaing Bukalapak seperti halnya Tokopedia.
Hal tersebut akan sangat kurang efektif menurut saya, karena pesaing akan datang dari sesama pejual dan dari situs jual beli. Teknik marketing seperti ini sudah biasa dan banyak sudah orang lain yang melakukannya.
Maka dari itu lahirlah ilmu Marketing baru. Yaitu Search Engine Marketing yang sangat efektif menurut saya. Search Engine Marketing ini kurang lebihnya adalah teknik mempromosikan product sobat dari sebuah website.
Namun berpromosi lewat sebuah website saja hanyalah langkah yang salah. Anda dapat memanfaatkan teknik SEO pada website sobat.
Agar proses promosi tersebut lebih efektif dan tentunya agar menyedot banyak perhatian orang, karena dengan SEO website sobat dapat tampil di halaman nomer 1 index Google.
Sobat dapat mendapatkan SEO itu melalui jasa - jasa SEO yang sudah banyak di internet. Maupun sobat dapat belajar membangung website SEO sendiri dengan teknik yang sudah saya buat diatas.
Inilah bukti dari kedahsyatan SEO. Jika kita mengetik "toko tahu di jakarta" pada search engine Google, maka yang akan muncul halaman pertama yang di index Google adalah blog ini.
Hal tersebut menunjukkan bahwa teknik SEO memang sangatlah efektif untuk diterapkan bagi sobat yang mau memanfaatkan website sebagai tempat ber-promosi. Itulah manfaat SEO untuk pebisnis online.
2. Manfaat SEO Untuk Pemilik Website
Dengan SEO, jelas pemilik website akan kebanjiran dengan para visitor di blog mereka. Karena apabila user mengetikkan kata kunci di search engine, maka hasil index search engine akan mengurutkan website dengan optimasi SEO terbaik hingga yang kurang teroptimalkan.Jika sobat memiliki website dengan score SEO yang optimal, maka peluang besar website sobat dapat tampil halaman pertama pada index search engine dari Google.
Dari fakta dilapangan didapatkan bahwa 93% dari pencari (pengguna) tertarik untuk mengunjungi dua halaman pertama dari index hasil pencarian. Maka dari itu, ilmu SEO lah yang dapat menempatkan website sobat pada halaman pertama index Google.
Bila visitor web sobat banyak, tentu hal tersebut akan sangat menguntungkan bagi sobat serta website sobat. Anda dan website sobat akan sangat terkenal, dan hal itu dapat sobat manfaatkan untuk mencari keuntungan lewat web. Seperti mencari keuntungan lewat Media Periklanan Google Adsense.
Cara Kerja SEO
Sebelum mengenal cara kerja dari SEO, alangkah baiknya sobat terlebih dahulu mempelajari sejarah search engine maupun cara kerja dari search engine.
Baca Juga : Sejarah Mesin Pencari (Search Engine). Cooming Soon!
Baca Juga : Cara Kerja Search Engine (Google, Bing, Yahoo!). Cooming Soon!
Prinsip kerja SEO adalah mengoptimalkan website kita agar lebih mudah dirayapi oleh algoritma dari search engine.
Apanya yang dioptimalkan gan ?
Banyak yang dapat kita optimalkan untuk teknink SEO ini, mulai dari template blog, postingan / artikel, hingga pada luar website seperti halnya media sosial.
Hal seperti itu akan dibahas lengkap di postingan tentang teknik mengoptimalkan SEO yang sudah saya taruh linknya diatas.
Cara kerja SEO sangat erat kaitannya dengan ilmu crawl dan algoritma dari mesin pencari. Ilmu crawl dapat dengan mudah kita lakukan, yang susah itu penerapan pada ilmu algoritma dari search engine.
Ilmu algoritma search engine adalah ilmu mempelajari rumus atau formula tertentu yang dibuat oleh search engine dalam menentukan prioritas website mana yang ditampilkan lebih awal.
Jika sobat dapat membuat website yang sudah sesuai dengan algoritma mesin pencari. Berarti sobat dapat menerapkan ilmu SEO secara maksimal di website sobat.
Penutup dan Kesimpulan
Ilmu SEO sejatinya ilmu yang sangat mudah diterapkan bila sobat mau berusaha memahami karakter dari algoritma Google. Namun banyak orang yang berhenti untuk mempelajarinya, karena sebagian orang ingin hasil yang instan dari ilmu SEO ini.
Padahal mempelajari SEO butuh uji coba dan riset yang panjang bagaimana teknik yang cocok untuk website kita. Karena teknik SEO ini akan berbeda antara website satu dengan lainnya.
Ilmu SEO yang sejati adalah ilmu bagaimana kita memahami cara kerja dari search engine. Sehingga kita dapat membuat website seperti apa yang diharapkan oleh search engine. Timbal baliknya, website sobat akan disayang oleh search engine, dan diunggulkan oleh search engine.
Bila kita mencari diinternet, banyak sekali orang yang membagikan ilmu SEO nya melalui koding - koding tinggal copy paste untuk di terapkan di website sobat.
Namun hal seperti harus sobat pahami terlebih dahulu sebelum menerapkan dalam web sobat. Jika asal dan salah penerapan, hal tersebut akan menimbulkan kerusakan dalam susunan web sobat.
Sehingga para spider search engine akan mengira bahwa web sobat memiliki susunan koding yang tidak valid. Imbasnya web sobat akan sepi pengunjung karena spider search engine tidak mau lagi merayapi web sobat.
Semoga apa yang telah sobat pelajari diatas dapat bermanfaat kedepannya. Cukup sekian dari kami, apa bila ada salah ilmu dan salah kata mohon maaf sebesar besarnya. Salam berkarya dan berjaya.